Resep Masakan Simpel Orak Arik Makaroni Telur Puyuh

marimasakdunia.com

Makaroni merupakan makanan yang sangat mudah sekali untuk dibuat dan dikreasikan, karena proses untuk memasak nya sangat simpel, mudah dan praktis. Kita tinggal hanya membelinya di super market, mini market atau di toko makanan biasa pun juga tersedia. Cara untuk mematangkan nya tinggal direbus atau diredam dalam air mendidih dan tunggu sampai makaroni sedikit mengembang dan bertekstur kenyal dan empuk. Jika makaroni sudah mengembang itu tandanya makaroni sudah matang dan sudah dapat dikreasikan dengan bahan-bahan yang lain.

Untuk kamu yang lagi males masak tapi ingin makan enak, disini saya akan ngasih solusinya, resep masakan yang akan saya bahas kali ini sangat cocok bagi kaum rebahan. Dan resepnya adalah resep orak arik makaroni telur puyuh. Kenapa saya pilih telur puyuh, karena menurut saya telur puyuh lebih cocok untuk dipadukan dengan makaroni ini. Jadi, dikala mager melanda resep makaroni ini solusinya.

Selain makaroni dan telur puyuh, saya juga akan menambahkan beberapa wortel dan daun bawang untuk dijadikan toping sekaligus untuk pelengkap dari resep makaroni ini. Karena Sayuran ini sangat banyak sekali manfaat dan vitamin nya. Jadi, selain simpel dan praktis resep masakan ini juga tentunya lebih menyehatkan bagi tubuh kita. Terutama bagi para kaum rebahan yang jarang sekali makan sayur dan gaya hidup yang kurang sehat. Nah resep inilah solusinya. Mari langsung saja kita resep pembuatan nya.

RESEP ORAK ARIK MAKARONI TELUR PUYUH


Langkah yang pertama, kita siapkan bahan-bahan nya terlebih dahulu. Untuk bahan bisa dilihat dibawah ini.

BAHAN-BAHAN

  • 200 gr makaroni ulir
  • 2 buah wortel
  • 15 butir telur puyuh
  • 3 batang daun bawang
  • 2 butir telur

Selain bahan-bahan tersebut, kita juga harus menyiapkan bumbu untuk pemberi cita rasa pada orak arik makaroni ini. Untuk bumbu perhatikan jumlah dan takaran nya yaa, karena sangat berpengaruh pada hasil yang akan didapat nantinya.

BUMBU

  • 3 bawang putih digeprek kasar
  • 1/2 bawang bombay cincang halus
  • 1/2 sdt lada halus
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Garam secukupnya

Setelah bahan dan bumbu sudah siap semua, langsung aja kita lanjut ke proses cara membuat orak arik makaroni telur puyuh nya. Cara ini sudah saya buat sesimpel mungkin, agar mudah untuk dimengerti dan dipahami.

CARA PEMBUATAN

  1. Cuci terlebih dulu sayuran dan daun bawangnya.
  2. Rebus makaroninya sekitar 5-7 menit, masukin nya pas air sudah mendidih.
  3. Setelah matang tiriskan.
  4. Rebus telur puyuh hingga matang, setelah itu kupas dan sisihkan.
  5. Mulai menumis dan siapkan mentega/ butter untuk menumis.
  6. Masukkan bawang putihnya dulu lalu tumis hingga menguning.
  7. Lanjut masukkan bawang bombainya aduk sebentar.
  8. Lanjut masukkan wortelnya dan tumis sebentar.
  9. Masukkan bumbu tambahanya dan tambahkan 1 gelas air.
  10. Setelah mendidih masukkan telur puyuhnya aduk dan diamkan sebentar supaya bumbu meresap.
  11. Lalu masukkan makaroninya aduk sampai rata.
  12. Terakhir masukkan kocokan telurnya dan aduk hingga semua tercampur.
  13. Taburkan irisan daun bawangnya.
  14. Wahhh...harum...cek rasanya apakah sudah pas atau belum.
  15. Setelah semua rasa sudah pas.
  16. Taruh dan letakkan orak arik makaroninya diatas wadah atau piring.
  17. Orak arik makaroni telur puyuh pun siap untuk disajikan.

Resep masakan makaroni ini sangat mudah dan simpel bukan, kamu juga pasti bisa membuatnya dirumah. Untuk resep lain nya baca juga panduan resep putu mayang tepung beras. Semoga bermanfaat. Terima kasih.

SELAMAT MENCOBA

Tidak ada komentar